Rabu, 18 Oktober 2023

Essay 2 Plogging Psikologi Lingkungan Sillvi Yunia Anggraeni 22310410019

 

Nama : Sillvi Yunia Anggraeni

Nim : 22310410019

Prodi : Psikologi A1

Dosen Pengampu : Dr., Dra. Arundati Shinta, Ma

 

"Revolusi Bersih Lingkungan melalui Plogging: Menggabungkan Olahraga dan Rasa Peduli pada Alam"

 

Menurut Lastriyah (2011:83) "Kebersihan lingkungan merupakan hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia dan merupakan unsur yang fundamental dalam ilmu kesehatan dan pencegahan. Kebersihan merupakan sebuah cerminan bagi setiap individu dalam menjaga kesehatan yang begitu penting dalam kehidupan sehari-hari. Kebersihan lingkungan merupakan suatu keadaan yang bebas dari segala kotoran dan penyakit, yang dapat merugikan segala aspek yang menyangkut setiap kegiatan dan perilaku lingkungan masyarakat, dimana kehidupan manusia tidak bisa dipisahkan baik lingkungan alam maupun lingkungan sosial.

            Banyak faktor yang menjadi penyebab menurunnya kualitas lingkungan Diantaranya, yaitu rendahnya tingkat pengetahuan masyarakat tentang lingkungan, sehingga mereka kurang respon untuk dapat menerima informasi yang bermanfaat bagi dirinya. Di samping itu, kebiasaan hidup masyarakat yang selalu membuang sampah di sembarangan tempat, sulit untuk diubah dan ketidak pedulian terhadap lingkungan yang mengakibatkan lingkungan menjadi kotor dan tercemar

            Untuk meningkatkan mutu lingkungan, pengetahuan lingkungan mempunyai peranan penting dalam menjaga kelestarian lingkungan, karena melalui pengetahuan manusia makin memahami dan sadar akan bahaya limbah rumah tangga terhadap lingkungan, terutama bahaya pencemaran terhadap kesehatan manusia. Melalui pengetahuan lingkungan, seseorang diperkenankan dengan ide-ide baru dan praktek baru, dan dengan pengetahuan yang ditanamkan berpikir kritis, kreatif dan rasional.

            Plogging dapat diartikan sebagai aktivitas jogging yang dibarengi dengan aksi pungut sampah. Hal ini dimulai dari kepedulian segelintir orang yang hobi lari pagi tentang sampah yang ada di sekeliling mereka. Alhasil, mereka berniat untuk membantu membersihkan sampah-sampah yang ada pada sepanjang rute jogging. Caranya adalah dengan berhenti sejenak dan mengambil sampah disela-sela aktivitas jogging.

            Dalam melakukan plogging, tidak ada aturan khusus yang harus diikuti. Anda bebas mengenakan pakaian apapun asal sesuai dan nyaman dengan aktivitas olahraga. Hanya saja, saat plogging Anda perlu membawa tas atau keranjang punggung yang digunakan sebagai tempat penyimpanan sampah sementara sebelum membuangnya pada tempatnya. Apabila diperlukan, Anda juga bisa memakai sarung tangan agar terhindar dari bakteri yang menempel pada sampah. Kegiatan plogging ini tidak hanya bermanfaat bagi lingkungan, akan tetapi juga bagi kesehatan tubuh. Pada dasarnya, gerakan “stop-squat-and-pick-up trash” yang dilakukan saat plogging membuat Anda berada dalam posisi burpee, yaitu gerakkan dari posisi berdiri lalu membungkuk kemudian berdiri lagi. Dan terbukti bahwa gerakan burpee ini merupakan salah satu gerakan kebugaran yang paling berat sekaligus paling bermanfaat secara fisik.


Foto Plogging 1

            Plogging pertama, Pada plogging pertama saya memulai jogging dari kost membawa kantong plastik ke area jalan babarsari. Sepanjang perjalanan saya memungut sampah yang saya temui. Sampah yang paling banyak saya temui ada di depan sebuah kios kosong pinggir jalan yang banyak sampah berserakan. Dalam plogging ini saya dan teman saya melakukannya pada hari jumat, 6 Oktober 2023 di pagi hari. Saya mengumpulkan satu kantong sampah selama 1 jam.

Foto Plogging kedua

            Untuk pogging yang kedua, saya melakukannya di Embung Tambakboyo, pada hari sabtu,14 Oktober 2023 pukul 15:43 – 17:24 WIB. di Embung Tambakboyo ini selain di fungsikan untuk konservasi air, embung ini di jadikan juga sebagai area rekreasi sehingga banyak masyarakat yang datang kesini untuk sekedar jajan maupun berolahraga. Dari aktivitas masyarakat ini mereka sering tidak perduli terhadap lingkungan sekitar sehigga membuang sampah sembarangan tidak pada tempatnya. Maka dari itu saya berinisiatif memungut sampah di area ini sambil olahraga mengelilingi Embung Tambakboyo.

            Alasan saya melakukan plogging ini karena bermanfaat untuk Kesehatan dan tentunya bermanfaat bagi kebersihan lingkungan sekitar agar bebas dari sampah plastik dan bau tidak sedap. 


Daftar Pustaka :

Jumarsa, M. Risal, Jailani. (2022). MASYARAKAT DALAM MENJAGA KEBERSIHAN LINGKUNGAN DI GAMPONG COT SIREN SAMALANGA KABUPATEN BIREUEN. Jurnal Biologi Education. Vol.8 (2).

Webmaster (2020). Mengenal Plogging, Aktivitas Menyehatkan dan juga Ramah Lingkungan. Diakses pada 18 Oktober 2023. https://dlh.semarangkota.go.id/mengenal-plogging-aktivitas-menyehatkan-dan-juga-ramah-lingkungan/

 

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar