Plogging “Olahraga Ramah Lingkungan”
Psikologi Sosial Essay 2 Melakukan
Kegiatan Plogging
Dosen Pengampu: Dr., Dra. Arundati Shinta
MA
Nama : Chornelia Minar Tampubolon
Nim : 22310410078
Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi
45
Yogyakarta
Plogging adalah
olahraga lari yang populer di Swedia dan telah menyebar ke seluruh dunia. Kata
Plogging sendiri diambil dari kombinasi antara kata “jogging” dan istilah Swedia“plocka upp”, yang
artinya mengambil. Plogging adalah olahraga yang mengombinasikan lari dan
memungut sampah di sepanjang jalan.Plogging adalah salah satu cara yang ramah
lingkungan untuk berolahraga dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar. Dalam
era yang semakin sadar akan lingkungan, Plogging menjadi tren olahraga yang
semakin populer dan dapat dijadikan alternatif bagi mereka yang ingin
berolahraga sambil menjaga kelestarian lingkungan.
Pada saat melakukan Plogging yang dimana baru pertama saya lakukan dengan
sebuah hal kewajiban yang dikarenakan Tugas kuliah dan saya menyadari bahwa
plogging sangat bermanfaat di lakukan untuk menjaga lingkungan sekitar di mana
tempat kita melakukan jogging tersebut.
Foto di atas Plogging Pertama saya lakukan di desa Umbulharjo Kaliurang pada 24 September 2023 jam 14:45 hingga sampai jam 17:15 jenis sampah yang saya kumpulkan adalah plastik dan botol botol minuman dan untuk sampah yang saya kumpulkan saya timbang dan saya mendapatan 4,5 kg untuk sampah nya saya bawa pulang untuk saya stor ke bank sampah.
Foto Plogging Kedua saya lakukan di Embung Tambakboyo Yogyakarta pada hari
minggu tanggal 08 Oktober 2023 jam 15:00 sampai dengan jam 17:30 jenis sampah
yang saya kumpulkan sama seperti yang pertama yaitu botol minuman dan sampah
plastik saya mendapatkan kira kira 4 kg sampah dan sampah tersebut saya berikan
kepada pemulung yang saya temui di jalan saat pulang dari embung tambakboyo.
Permasalah yang terjadi saat ini adalah di mana kesadaran untuk menjaga
lingkungan sangat kurang di mana di lokasi pertama dan kedua saya itu sangat
bayak sampah yang berserak dan di selokan ( drainase ).
Alasan saya melakukan kegiatan plogging sendiri yaitu karena saya ingin
menyadarkan diri saya dan orang orang yang ada di sekitar embung tambakboyo
yaitu betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.Meskipun kegiatan yang
saya lakukan ini banyak masyarakat yang melihat saya seperti orang aneh. Hal
ini tidak memutuskan semangat saya untuk menunjukkan yang terbaik untuk mereka.
Selain itu manfaat yang saya dapatkan dengan melakukan plogging ini bukan
hanya membuat tubuh makin sehat tetapi
saya juga banyak belajar hal positif untuk menjaga lingkungan sekitar.
0 komentar:
Posting Komentar