Fake Relationship
Tulisan Untuk Ujian Tengah Semester Ganjil Psikologi Sosial II
Semester Ganjil 2021/2022
Lilian Diva Ramadhani (20310410014)/Kelas A
Fakultas Psikologi Prodi Psikologi A Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta
Dosen Pengampu : Dr. Arundati Shinta, M.A
Rindu yang terberat ialah ketika merindukan secara sepihak
Rindu merupakan salah satu dari sekian rasa yang ada dalam diri manusia, satu kata yang bisa membuat orang kebinguan, gelisah seperti kehilangan arah tujuanya. Menurut kamus KBBI rindu ialah memiliki keinginan yang kuat untuk bertemu, seperti Nabi Adam dan Hawa ketika diturunkan ke bumi, dikarenan memakan buah yang dilarang oleh Allah swt, mereka diturunkan ditempat yang berbeda di bumi, yang jarak antara keduanya teramat jauh, sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk bertemu. Kedua insan tersebut merasakan hal yang sama yakni rasa ingin bertemu. Namun, terkadang rindu tak dapat tersampaikan dikarenakan adanya kambing hitam yang selalu muncul dibenak dia yang yang itu bukan aku dan aku menyebutnya kambing hitam
Bertemu merupakan obat bahkan obat yang paling ampuh untuk menghilangkan rasa rindu, seperti judul bukunya Eka kurniawan seperti dendam rindu harus dibayar tuntas. Jika tidak dibayar tuntas, Rindu itu akan selalu bersemayam dalam ingatan, lalu lambat laun ia akan menyesakan dada.
Kadangkala rindu datang secara sepihak dalam kata lain “merindu sendirian” tapi itu merupakan hal yang lumrah,yang kerap kali terjadi dalam diri manusia seperti judul dalam tulisan ini “merindu itu manusiawi dik”, yang bisa dilakukan hanyalah menikmatinya ketika merindu secara sepihak karena menikmati merupakan jalan alternatif dari sekian jalan sampai kita menemukan titik terangnya dan tak luput pula yang paling penting ialah mendoakannya dan mencari tahu paling tidak kabar tentangnya.
Semua orang mempunyai cara masing-masing untuk membayar rasa rindu nya, bisa saja dengan melakukan aktivitas yang menyibukkan dirinya, sehingga ia lupa dengan seseorang yang ia rindukan atau memberanikan diri untuk bertemu dengannya.
0 komentar:
Posting Komentar