Endy Zhuans Saputra
Nim
: 22310410071
Mata Kuliah : Psikologi Sosial
Dosen
Pengampu : Dr. Dra. Arundanti Shinta, MA
Universitas
Proklamasi 45 YK
Topik |
Kegiatan Perlombaan Esport “Mobile Legends Bang-Bang”
yang di laksanakan di Kedai SAMARATA Kecamatan Muara Badak. |
Sumber |
Endy Zhuans Saputra, Kedai Samarata, Jalan Perintis,
Kec. Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, 9 April
2023. |
Ringkasan |
Esports atau electronic sports adalah istilah yang
sangat populer saat ini. Esports adalah jenis olahraga berbasis peralatan
elektronik seperti PC (komputer), HP (Mobile phone) atau konsol game seperti
PlayStation atau Xbox. Ada banyak genre dan titel game esports yang
dipertandingkan di seluruh dunia dalam format turnamen dari skala kecil,
komunitas sampai kejuaraan dunia. Pada perlombaan yang saya ikuti setingkat kecamatan
saya dan sekitarnya. Di kedai ini sudah menyelenggarakan 2 kali atau biasanya
di sebut 2 season. Jumlah tim yang mendaftar pada season ini mencapai 32 Tim
dan juga multi slot di perbolehkan dalam perlombaan ini (multi slot yaitu
dimana 5 orang memiliki 2 tim di kubu yang berbeda ) tujuan multi slot yaitu
untuk memperbesar peluang untuk masuk ke babak final , jika slot pertama
gugur masih mempunyai slot kedua yang nantinya akan bertanding kembali
memperebutkan tiket menuju babak selanjutnya. Kebetulan tim saya di tawarkan untuk mengambil 2 slot
karena untuk memenuhi sisa slot yang masih kosong. Jika 1 tim memiliki 2 slot
lalu menang sampai final otomatis tim yang memiliki 2 slot tersebut menjadi
juara 1 dan juara 2. Di perlombaan ini tim saya termasuk tim yang kuat dan terkenal
di kecamatan tersebut dan babak kualifikasi sampai final kami dapatkan dengan
kesulitan yang tidak terlalu mudah dan tidak terlalu sulit. Pada akhirnya tim
kami menang hingga akhir yang berarti tim saya otomatis mendapatkan juara 1
dan juara 2, tetapi karena pada technical meeting panitia mengganti aturan
dengan ketika ada tim yang memiliki 2 slot lalu menang sampai akhir itu tidak
bisa mengambil juara 1 dan juara 2, hanya bisa mengambil juara 1 dan juara 3.
Mungkin kebijakan ini di terapkan panitia agar tim yang lain mendapatkan
kesempatan untuk meraih posisi 2. |
Ringkasan (lanjutan) |
Pada perlombaan ini saya menjadi ketua tim dan role
yang saya mainkan yaitu Roamer, peran yang saya mainkan tidaklah mudah karena
saya harus mengendalikan jalannya permainan saya juga bertanggung jawab atas
segala tindakan yang nantinya akan menguntungkan tim atau merugikan tim. Perlombaan
ini pun kami menangkan dengan meraih Juara 1 dan Juara 3 saya dan Teman-teman
sangat senang karena ini adalah moment yang kami nantikan, Berdiri di puncak
sebagai pemenang di kecamatan tempat kami tinggal. Tim yang saya buat
akhirnya membuahkan hasil. |
Permasalahan |
Perlombaan yang di adakan di daerah saya masih kurang
dalam segi fasilitas tentu hal itu mengganggu kami sebagai pemain dalam
bermain game online tersebut contohnya yaitu, -
Tempat bermain yang
layak, kami bermain hanya di 1 ruangan kurang lebih 5x6 meter dan di dalam
ruangan tersebut tim yang akan bermain akan bersatu dalam tempat tersebut dan
mungkin beberapa player akan merasa terganggu saat berkomunikasi karena banyak
suara di dalam sana -
Jaringan yang tidak
stabil, Kedai yang menyelenggarakan lomba juga tidak memfasilitasi jaringan
Wifi sehingga player harus menyiapkan jaringan mereka sendiri. Hal ini juga
mempengaruhi para player dalam mengeluarkan kemampuan mereka dalam bermain. -
Waktu yang tidak On
time, waktu yang melar atau ngaret itu menyebabkan pertandingan tim lain jadi
tertunda bisa bisa sampai tengah malam dan itu akan mengganggu jam tidur
player yang akan bermain lagi di kemudian hari. Walau pertadingan fase 1 di
mulai jam 9 malam tetapi tetap saja player yang bermain hingga tengah malam
tidak bisa mengoptimalkan kebugaran mereka akibatnya mood para player bisa
terpengaruh. |
Opini saya |
-
Dengan adanya perlombaan
ini para remaja di daerah saya bisa mengganti kegiatan mereka menjadi lebih
positif dan waktu luang mereka dipakai untuk berkompetitif bersama remaja
yang lain. -
Semoga kedepannya
esport di kecamatan kecamatan lain juga bisa berkembang dari segi fasilitas,
player, dan doorprize. Dan game online bisa membawa manfaat baik, banyak
orangtua yang melarang anak mereka untuk banyak bermain game karena mereka
menilai game online itu buruk semoga hobby mereka juga bisa di dukung melalui
perlombaan ini. |
0 komentar:
Posting Komentar