Kamis, 04 Mei 2023

Essay 2. MERINGKAS FILM YOUTUBE & OPINI SAYA. AUSTANIVA

 Essay 2

MERINGKAS FILM YOUTUBE & OPINI SAYA TENTANG MOTIVASI HIDUP


JUDUL FILM : OPUS OF AN ANGEL (2017)

 DosenPengampu: Dr. Dra. Arundati Shinta, M.A

 Oleh: Austaniva

 NIM:22310410060

 FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS PROKLAMASI 45 YOGYAKARTA



Topik

Motivasi yang dapat diambil dari seseorang yang ingin mengakhiri hidupnya, namun akhirnya termotivasi untuk tetap hidup karena pertemuannya dengan seorang anak tunanetra yang tersesat di kota Los Angeles.

Sumber

Opus of an Angel (FULL MOVIE) | 2017 | Inspirational || 1:28:11

https://www.youtube.com/watch?v=PQ46c7ZVu_I

Ringkasan

Stephen adalah seorang ahli jantung yang sukses, suami yang setia, dan ayah yang penyayang, sampai sebuah peristiwa tragis membuatnya kehilangan semua yang dia sayangi. Tepat satu tahun setelah tragedy tersebut, Stephen membuat tur sentimental ke City of Angels, sebagai penghormatan kepada mereka yang hilang. Perhentian terakhirnya dalam tur ini adalah kembali kerumahnya, di mana dia berencana untuk bunuh diri. Selama perjalanannya dia kebetulan bertemu dengan seorang gadi sbuta, Maria, yang tersesat di kota. Tidak dapat menemukan walinya, dia dengan enggan membawanya bersamanya.  Sepanjang jalan dia dengan mudah mulai membuka matanya pada keindahan dunia yang tak terbatas dan bahwa hidupnya masih berharga.  Perjalanan mereka dilalui dengan banyak rintangan. Saat mereka semakin dekat ke tujuan akhir mereka, hati beku Stephen dicairkan oleh karisma hangat Maria. Perspektif positifnya memaksa Stephen untuk menghadapi iblis dalam dirinya dan keputusan untuk mengakhiri hidupnya.  Membawanya bertatap muka dengan mempertanyakan apakah pertemuan mereka hanyalah kebetulan, atau campurtangan ilahi.

Permasalahan

Seringkali orang dengan trauma yang mendalam di masa lalu dan belum bisa menerima kenyataan akhirnya berfikir untuk mengakhiri hidupnya. Tidak ada usaha untuk membuka diri dan berkonsultasi ke psikolog/psikiater, serta tidak pekanya orang-orang disekitarnya untuk merangkul dan memberikan dukungan dapat memperparah keinginan bunuh diri seseorang.

Opini Saya

Dari film tersebut kita dapat mengambil banyak pelajaran, seperti :

a.   Seseorang yang mengalami depresi, gangguan mental dan trauma di masa lalu sering merasa sendirian dan keinginan untuk mengakhiri hidup akan semakin kuat saat mereka dihadapkan dengan kondisi sekeliling yang tidak peduli terhadapnya.

b.    Stephen bertemu dengan Maria yang memiliki charisma dan sikap yang hangat, itu membuatnya merasa mendapat kekuatan baru untuk bertahan memulai kehiupan yang baru.

c.      Seseorang dengan gangguan kesehatan mental membutuhkan dukungan, semangat dan rangkulan dari orang-orang disekitarnya agar mereka kembali memperoleh energy positif dalam dirinya.

0 komentar:

Posting Komentar