Selasa, 21 November 2023

Essay 4 Melakukan Eksperimen_RIZAL EFENDI & ERINA AGUSTIN_SJ

 

ESSAY

EKSPERIMEN PEMBUATAN KOMPOS DAN SABUN CAIR

PSIKOLOGI LINGKUNGAN

Dosen pengampu : Dr. Dra. Arundanti Shinta, MA

RIZAL EFENDI        22310410045

ERINA AGUSTIN     22310410098

FALKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS PROKLAMASI 45

YOGYAKARTA



Semakin berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi kini proses pengolahan sampah sudah bisa dilakukan mandiri dalam kelas rumah tangga. Pengolahan sampah yang palingumum yakni mengolahnya menjadi pupuk kompos. Namun jika pengetahuan dan pengalaman pengolahan sampah sudah pada fase yang lebih tinggi, pengolahan sampah menjadi sabun cair atau  echo enzyme juga bisa dilakukan dirumah.

Kami mahasiswa dari fakultas psikologi mempelajari tentang psikologi lingkungan, membuat eksperimen di rumah dosen pengampu mata kuliah psikologi lingkungan kami yakni Ibu Dr.Dra.Arundati Shinta,MA, yang sudah memiliki banyak pengalaman tentang pengolahan sampah kelas rumah tangga. Dikesempatan kali ini kita belajar 3 cara pengolahan sampah, yakni kompos, echo enzyme, dan sabun cair. Kemudian ada juga tenatang pembuatan parcel. Pada essay ini yang akan kami ulas lebih lanjut adalah tentang pembuatan kompos dan sabun cair.


Berikut ini cara pembuatan sampah menjadi kompos :

Alat dan bahan :

1.      Arang

2.      Abu

3.      Daun daunan kering / sampah organik

4.      Kulit telur

5.      Tong besar dari tanah liat

Cara pembuatan

1.      Membuat adonan 1 yang terdiri dari arang dan abu yang telah disaring, daun-daun yang sudah difermentasi dan kulit telur.

2.      Aduk rata adonan tersebut hingga tercampur rata.

3.       Lalu siapkan adonan 2 meliputi kulit buah yang sudah diiris kecil-kecil dicampur dengan kompos lawas lalu diaduk dan tambahkan ampas kopi. Fermentasi kulit buah dengan tambahan eco enzyme tidak lupa tambah irisan daun sirih sebanyak 50 lembar yang dicampur Molase (tetes tebu, bakteri untuk menguraikan adonan), Ema untuk tanaman (6 tutup botol), trikoderma (anti jamur), dan campur dengan fermentasi daun bawang.

4.      Tambahkan, campur dan aduk bahan-bahan yang ada di adonan 2. Daun bawang digunakan untuk menghindarkan adonan dari serangga. Tidak lupa dalam adonan 2 juga dicampurkan dengan dedak, anfush dan garam sebagai pestisida alami. Campur semua bahan lalu tambahkan air sampai tidak terlalu kering

5.      Setelah dirasa dalam mencapur adonan sudah cukup, siapkan gentong tanah liat yang diberi bantalan (potongan kardus) masukan campuran adonan 1 & 2 dan tambahkan kompos yang sudah jadi lalu tutup gentong selama 14 hari.



Dan pada eksperimen kedua ini kami membuat sabun cair. Berikut cara pembuatan sabun cair yang berbahan dasar sampah :

Bahan :

1.      Air 1liter

2.      Garam 150gr

3.      Methyl Ethyl Sulfonate 200gr

4.      Edta pengawet 20gr

5.      Aminon 90gr

6.      Gliserin 27gr

7.      Siapkan 2 pewarna (jenis warna opsional)

8.      Echo enzyme ¾ liter

Alat :

1.      Kompor

2.      Panci

3.      Pengaduk

4.      Saringan

Langkah-langkah pembuatan :

1.      Panaskan air sebanyak 1 liter hingga mendidih untuk melarutkan methyl ethyl. Setelah mendidih pindahkan air ke dalam wadah dan tuangkan methyl ethyl sebanyak 200 gr. Aduk terus menerus kurang lebih 20 menit sampai larut tanpa meninggalkan  gumpalan putih

2.      Setelah tercampur dan sudah tidak ada gumpalan putih atau sudah larut, selanjutnya tambah etda pengawet sebanyak 20 gr yang sebelumnya dilarutkan dengan cara dicampur dengan sedikit air.

3.      Kemudian tambahkan aminon sebanyak 90 gr ke dalam bahan-bahan yang sebelumnya sudah tecampur.

4.      Lalu tambahkan gliserin sebanyak 27 gr dan aduk semua bahan hingga merata.

5.      Setelah teraduk merata adonan di beri warna kemudian di tambahkan echo enzyme sebanyak ¾ liter (echo enzyme terbuat dari fragmentasi sampah organic seperti kuliut buah).

6.      Setelah semua bahan tercampur pindahkan adonan yang sudah jadi ke botol dan siap digunakan.

0 komentar:

Posting Komentar