Kamis, 03 Oktober 2024

Psikologi Inovasi E-1: Meringkas Jurnal Entrepreneurship-Nazarudin Latif-22310410082-SP

 

PSIKOLOGI INOVASI

ESAI 1- MERINGKAS JURNAL ENTREPRENEURSHIP

DOSEN PENGAMPU: Dr., Dra. ARUNDARI SHINTA, MA

NAZARUDIN LATIF

22310410082

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS PROKLAMASI 45 YOGYAKARTA

SEPTEMBER 2024



1

Topik

Pengaruh orientasi pasar, orientasi teknologi, dan orientasi kewirausahaan terhadap kinerja bisnis pada kedai kopi

2

Sumber

Thioanda, N. N., & Wardhana, A. (2022). Pengaruh Market Orientation, Technology Orientation, dan Entrepreneurial Orientation Terhadap Business Performance Pada Usaha Coffee Shop. Milestone: Journal of Strategic Management2(2), 118-130.

3

Tujuan Penelitian

Untuk mengetahui pengaruh orientasi pasar, orientasi teknologi, dan orientasi kewirausahaan terhadap kinerja usaha pada usaha kedai kopi.

4

Teori/Isi

Orientasi pasar berfokus pada kemampuan perusahaan untuk memahami dan merespons kebutuhan serta keinginan konsumen.

Orientasi teknologi berkaitan dengan bagaimana perusahaan mengadopsi dan memanfaatkan teknologi untuk inovasi dan efisiensi.

Orientasi kewirausahaan menekankan sikap proaktif, inovatif, dan mengambil risiko dalam menjalankan bisnis.

5

Permasalahan

·       Meningkatnya Jumlah Coffee Shop

·       Tingginya Rivalitas di Pasar

·       Kebutuhan untuk Mengadopsi Strategi yang Efektif

·       Pengaruh Orientasi Terhadap Kinerja

Tantangan yang dihadapi oleh usaha coffee shop di Indonesia, terutama dalam konteks persaingan yang semakin ketat. Perlu mengetahui bagaimana coffee shop dapat beradaptasi dan bersaing secara efektif di pasar yang semakin kompetitif dengan memanfaatkan orientasi pasar, teknologi, dan kewirausahaan.

6

Metode

Subjek yang pada penelitian ini adalah bisnis pada sektor industri coffee shop yang berbasis daring. Adapun brand coffee shop diperoleh melalui survei awal yang dilakukan dimana terdapat 73 brand coffee shop dan dari 73 brand coffee shop tersebut diperoleh 40 responden yang berkenan mengisi kuisoner penelitian. Data tersebut diambil dengan teknik purposive sampling yang kemudian dianalisis dengan metode analisis regresi linear berganda menggunakan perangkat lunak SPSS 25.

7

Variabel dependent

Variabel dependen : kinerja bisnis 

Variabel independen : orientasi pasar, orientasi teknologi, dan orientasi kewirausahaan

8

Hasil Penelitian

Market orientation bernilai signifikansi sebesar 0,004, yang berarti bahwa market orientation secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja bisnis. Hasil ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yang menunjukkan bahwa orientasi pasar memiliki hubungan positif dengan kinerja bisnis.

Technology orientation bernilai signifikansi sebesar 0,281, yang menunjukkan bahwa technology orientation tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja bisnis. Temuan ini konsisten dengan penelitian Kocak et al. (2017) yang menyatakan bahwa pengaruh technology orientation terhadap kinerja bisnis mungkin hanya terlihat dalam jangka waktu yang lebih panjang.

Entrepreneurial orientation bernilai signifikansi sebesar 0,022, yang menunjukkan bahwa entrepreneurial orientation secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja bisnis. Koefisien variabel ini adalah 0,171, yang menunjukkan bahwa semakin tinggi entrepreneurial orientation, semakin baik kinerja bisnis yang dicapai.

Hasil uji F menunjukkan pengaruh simultan dari market orientation, technology orientation, dan entrepreneurial orientation terhadap kinerja bisnis pada usaha coffee shop. Ini menunjukkan bahwa ketiga variabel tersebut secara bersama-sama mempengaruhi kinerja bisnis.

9

Diskusi

·       Relevansi Orientasi Pasar dan Kewirausahaan

·       Dinamika Persaingan di Industri Coffee Shop

·       Implikasi Praktis untuk Pemilik Coffee Shop

10

Kesimpulan

Market orientation dan entrepreneurial orientation memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja bisnis, sedangkan technology orientation tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan dalam konteks coffee shop. Oleh karena itu, disarankan agar coffee shop lebih fokus pada strategi yang berkaitan dengan orientasi pasar dan kewirausahaan untuk meningkatkan kinerja mereka.

0 komentar:

Posting Komentar